From: Tabloid Lezaat
Satu
lagi saya share resep kue, ini mudah banget g’ ribet n hasilnya InsyaAllah
Mengembang plus manis banget. Karena saya pernah usaha ini & Alhamdulillah
selalu laris manis. Saya juga sudah mengajari (waduh Bahasanya mengajari)
intinya praktek bersama remaja putri di kecamatan membuat ini. Jadi tunggu apa
lagi ayo bikin
- Telur ayam 2 butir
- Gula pasir 50 gram
- Soda kue 1 sendok teh
- Baking powder 1/2 sendok teh
- Gula merah 500 gram, rebus dengan 2 gelas air hingga gula larut, angkat dan saring
- Tepung terigu protein sedang 500 gram
- Minyak goreng 250 ml
Isi:
Nangka kupas 5 mata, potong dadu kecil
(tapi kalau g' pake nangka No Problem)
(tapi kalau g' pake nangka No Problem)
Cara Membuat:
- Kocok telur bersama gula pasir, soda kue dan baking powder hingga lembut dan mengembang.
- Masukkan satu persatu, sirup gula merah, lalu tepung terigu dan minyak goreng, sambil diaduk hingga adonan tercampur rata.
- Tuang sedikit adonan dalam cup kertas yang telah dialasi cetakan bolu kukus, lalu tambahkan nangka dan tuang kembali sisa adonan hingga agak penuh.
- Kukus dalam kukusan yg telah bergolak airnya, kukus selama 25 – 30 menit hingga kue merekah dan matang, angkat.. (selama pengkukusan, jangan dibuka-buka).
- Sajikan.
No comments:
Post a Comment
Mohon bersedia untuk memberikan komentarnya, agar blog saya yang jauh dari sempurna ini bisa lebih berguna. Yang komentar saya yakin orang-orang yang perhatian, baik hatinya pula. Terimakasih ya...